Info

Information :: UPTD Puskesmas Krian Kabupaten Sidoarjo.
Puskesmas Krian18-Oct-2022 | Dibaca 56 kali

INTERNALISASI CORE VALUE ASN "BerAKHLAK" pada Puskesmas Krian

Kita patut bersyukur Presiden Joko Widodo pada 27 Juli 2021 yang baru lalu telah meresmikan nilai-nilai dasar bagi setiap Aparatur Sipil Negaraparatur yang harus dipegang teguh satu nilai dasar dan semboyan yang sama yakni ‘BerAKHLAK’. Nilai-nilai ASN ‘BerAKHLAK’ memiliki makna filosofis pada budaya organisasi yang Berorientasi Pelayanan, Akuntabel, Kompeten, Harmonis, Loyal, Adaptif, dan Kolaboratif guna mendukung percepatan transformasi SDM aparatur.

BerAKHLAK merupakan panduan perilaku bagi ASN yang harus dikerjakan dengan penuh tanggung jawab, yang secara lebih rinci  dapat diterjemahkan bahwa nilai-nilai yang mendasari kerja ASN adalah Berorientasi Pelayanan, mengandung makna; memahami dan memenuhi kebutuhan masyarakat, ramah, cekatan, solutif, dan dapat diandalkan, kemudian melakukan perbaikan tiada henti.

 

Akuntabel, yaitu; melaksanakan tugas dengan jujur, bertanggung jawab, cermat, serta disiplin dan berintegritas tinggi, lalu menggunakan kekayaan dan barang milik negara secara bertanggung jawab, efektif dan efisien, dan tidak menyalahgunakan kewenangan jabatan.

Kompeten, panduan perilakunya ialah; meningkatkan kompetensi diri untuk menjawab tantangan yang selalu berubah, membantu orang lain belajar, dan melaksanakan tugas dengan kualitas terbaik.

Harmonis, panduan perilakunya adalah; menghargai setiap orang apapun latar belakangnya, suka menolong orang lain, dan membangun lingkungan kerja yang kondusif.

Loyal, panduan perilakunya adalah; memegang teguh ideologi Pancasila dan Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945, setia kepada NKRI serta pemerintahan yang sah, menjaga nama baik sesama ASN, pimpinan, instansi dan negara, serta menjaga rahasia jabatan dan negara.

Adaptif, panduan perilakunya adalah; cepat menyesuaikan diri menghadapi perubahan, terus berinovasi dan mengembangkan kreativitas, dan bertindak proaktif.

Kolaboratif, panduan perilakunya ialah; memberi kesempatan kepada berbagai pihak untuk berkontribusi, terbuka dalam bekerja sama untuk menghasilkan nilai tambah, dan menggerakkan pemanfaatan berbagai sumber daya untuk tujuan bersama.

 

Bercermin pada core values yang ada,  maka ASN dimanapun bertugas sebagai pegawai pemerintah pusat maupun daerah, harus menjadi pelayan masyarakat, harus mempunyai jiwa untuk melayani, untuk membantu masyarakat.

Di tengah dunia yang penuh disrupsi, peningkatan kapasitas dan kompetensi, serta kemampuan beradaptasi dengan perubahan menjadi mutlak bagi ASN disinilah internalisasi core values ASN menjadi penting untuk membawa organisasi birokrasi menjadi agile dan adaptif terhadap perubahan.

Penerapan AKHLAK sebagai pedoman budaya kerja dipercaya akan memberikan dampak positif terhadap kinerja pelayanan organisasi. Bukan hanya untuk kepentingan organisasi, tetapi juga kepentingan kesejahteraan baik secara individu maupun keluarga. Penyelerasan nilai-nilai dasar pada pola kerja dan budaya kerja akan merubah cara bekerja dan proses koordinasi dalam satu organisasi.

Pentingnya nilai inti AKHLAK untuk dimiliki seluruh pegawai UPT Puskesmas Krian agar seluruh unit negara bisa adaptif, naik kelas, dan mampu berkompetisi pada skala global. Selain itu, peningkatan nilai-nilai dasar bagi ASN berperan penting untuk menghadapi perubahan di tengah era disrupsi teknologi.